Spesifikasi iPhone 15 Series Bocor, Ditenagai Chipset A17 Bionic SoC Hingga Pakai Port USB Type-C

Spesifikasi iPhone 15 Series  Bocor, Ditenagai Chipset A17 Bionic SoC Hingga Pakai Port USB Type-C

Spesifikasi iPhone 15 Series  Bocor, Ditenagai Chipset A17 Bionic SoC Hingga Pakai Port USB Type-C

Suara.com – Seri Apple iPhone 14 telah diluncurkan pada acara ‘Far Out’ 7 September 2022 lalu. Meski iPhone seri 14 baru diluncurkan bulan ini, bocoran mengenai penerus iPhone 14 yakni iPhone 15 sudah beredar.

Dilansir dari Gadgets360, Rabu (21/9/2022), Tipster LeaksApplePro (@LeaksApplePro) di Twitter membocorkan spesifikasi utama iPhone 15 Series. Menurut bocoran, terdapat empat model yakni iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Ultra. Untuk Model iPhone 15 ‘Pro’ 6,7 inci dikabarkan akan menggunakan nama’Ultra’.

Hal ini sejalan dengan klaim terbaru yang dibuat oleh analis Mark Gurman. Terkait harga, seri iPhone 15 diprediksi akan dibanderol dengan harga mulai dari 1.199 Dolar AS atau sekitar Rp 18 Jutaan. Harga tersebut lebih mahal dari pendahulunya.

LeaksApplePro juga membocorkan Apple akan mengganti port pengisian Lightning lama dengan port USB Type-C pada keempat model iPhone 15.

Baca Juga:
Ternyata Fitur Konektivitas di iPhone 14 Gunakan Chip Qualcomm dan Radio Apple

Keputusan Uni Eropa untuk mengadopsi port pengisian universal untuk smartphone dikatakan menjadi kekuatan pendorong di balik langkah yang diharapkan ini.

Selain itu, sesuai bocoran, fitur Dynamic Island Apple, yang saat ini terbatas pada model iPhone 14 Pro, akan tersedia di semua model iPhone tahun 2023. Sumber rahasia tersebut juga memprediksi Apple akan mengemas A17 Bionic SoC di iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Ultra.

IPhone 15 dan iPhone 15 Plus reguler juga diprediksi akan ditenagai oleh SoC A16 Bionic terbaru, yang saat ini eksklusif untuk model iPhone 14 Pro, menurut keterangan rahasia.

Apple juga dilaporkan tengah mengerjakan dukungan perekaman video 8K untuk jajaran iPhone 15 tahun depan. Namun diketahui pasti, apakah Apple akan menawarkan fitur tersebut sebagai eksklusif Ultra atau Pro.

Sumber tersebut juga membocorkan Apple akan meningkatkan daya tahan baterai hingga 3-4 jam pada iPhone 15 Ultra.

Baca Juga:
Fitur Dynamic Island Diprediksi Akan Hadir di Semua Model iPhone 15

Untuk diketahui, seri iPhone 14 yang terdiri dari iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max diluncurkan pada acara Far Out Apple pada 7 September bersama Apple Watch Series 8 dan Apple Watch SE (Generasi ke-2).  Meskin demikian, hingga kini belum ada informasi secara resmi perihal iPhone 15 dari Apple

Scroll to Top