So Sweet! Anak Lagi Live Streaming Game, Ayah Jadi Penonton Setia agar View Bertambah

So Sweet! Anak Lagi Live Streaming Game, Ayah Jadi Penonton Setia agar View Bertambah

Suara.com – Dukungan orang tua terhadap hobi anaknya memberi kesan yang sangat berarti. Hal itu juga dilakukan oleh seorang ayah satu ini.

Seperti dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @storywatsappku, Minggu (6/3/2022). Seorang ayah memberi dukungan penuh terhadap hobi sang anak.

Dalam video, terlihat seorang ayah yang sangat serius melihat sang anak sedang mengadakan live streaming atau siaran langsung saat bermain game.

Hal itu dilakukan oleh ayah tersebut agar penonton di platform streaming milik sang anak bisa bertambah.

Baca Juga:
Viral Mobil Parkir Sembarangan di Rel Kereta Aktif di Solo, Warga Gotong Royong Geser Paksa saat Kereta Melintas

Ayah selalu nonton live streaming anaknya supaya viewnya nambah,” tulis keterangan video dikutip Suara.com, Minggu (6/3/2022).

Saat itu, sang ayah duduk di atas sofa berwarna hitam yang ada di rumahnya. Ia terus memandangi ponselnya.

Dalam ponsel itu menampilkan saat anaknya sedang siaran langsung saat bermain game online.

Ia terus menggenggam ponselnya dengan erat-erat sembari fokus memperhatikan permainan sang anak dalam platform tersebut.

Tidak lama kemudian, sang ayah tampak mengubah tampilan ponselnya menjadi lanskap saat menonton permainan sang anak di platform streaming game online tersebut.

Baca Juga:
Foto Paspor Wanita Ini Viral, Wajahnya Disebut Mirip dengan Presiden Rusia Vladimir Putin

Anak Lagi Live Streaming Game, Ayah Jadi Penonton Setia (instagram/@storywatsappku)
Anak Lagi Live Streaming Game, Ayah Jadi Penonton Setia (instagram/@storywatsappku)

Sementara itu, sang anak terlihat berada di kamarnya sedang melakukan siaran langsung.

Scroll to Top