Profil Hendrar Prihadi, Kepala LKPP yang Bakal Dilantik Jokowi

Profil Hendrar Prihadi, Kepala LKPP yang Bakal Dilantik Jokowi

Jakarta, CNN Indonesia

Hendrar Prihadi atau Hendi akan dilantik menjadi Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa (LKPP).

Pelantikan Wali Kota Semarang yang akan menggantikan Azwar Anas itu akan dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara pada Senin (10/10).

Kabar pelantikan Hendi dibenarkan oleh Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono. “Iya, betul,” ujarnya seperti dilansir detik.com.

Kabar itu juga diperkuat oleh konfirmasi Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu atau Ita. “Nggih,” katanya.

Lalu, siapa Hendi?

Hendi menjabat sebagai Wali Kota Semarang sejak 17 Februari 2016. Dia merupakan pejabat dua periode, setelah sebelumnya menjabat sebagai wali kota Semarang periode 2013-2015 dan wakil wali kota pada periode 2010-2013.

Selama memimpin Kota Semarang, Hendi pernah didapuk menjadi Wali Kota Terbaik di Asia dalam Asia Global Award 2019 dari Asia Global Council.

Ia juga berhasil membawa Kota Semarang meraih sejumlah penghargaan. Di antaranya, anugerah Kota Wisata Terbersih di Asia Tenggara dalam ajang ASEAN Tourism Forum (ATF) 2020. Kemudian, penghargaan sebagai Kota Layak Anak selama tiga kali berturut-turut.

Hendi bersama Ita, wakilnya, membuat tagline Semarang Hebat. Keduanya bercita-cita ingin membangun Kota Semarang semakin hebat.

Ia mengawali karir politiknya sebagai anggota DPRD Jawa Tengah pada periode 2009-2014 untuk daerah pemilihan Jateng 2, yakni Kabupaten Demak, Kudus, dan Jepara.

Pria kelahiran Semarang, 30 Maret 1971 itu merupakan politikus PDIP dan sempat menjabat sebagai ketua KNPI Jateng.

Belum lama ini, ia menyandang gelar doktor dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik di Universitas Diponegoro pada November 2021 lalu.

[Gambas:Video CNN]

(bir)


Scroll to Top