Suara.com – PT LG Electronics Indonesia (LG) memperkenalkan lemari es multi door yang dilengkapi dengan dispenser air dengan teknologi UV Nano.
Memanfaatkan penyinaran UV, teknologi ini bekerja mengeliminasi kemungkinan terdapatnya berbagai partikel yang dapat merugikan kesehatan yang melekat pada saluran keluar air.
“Inovasi ini melengkapi berbagai fitur pendukung kesehatan lainnya, yang menjadikan lemari es empat pintu ini sebagai pilihan tepat bagi keluarga yang memiliki perhatian lebih pada kesehatan,” ujar Rumbi Simanjuntak – Head of Product Marketing Home Appliance PT LG Electronics Indonesia.
Lebih lanjut ia menyatakan, lemari es yang diperkenalkan dalam model GC-L22FTQBL ini merupakan lemari es pertama LG yang dilengkapi dispenser air dengan UV Nano.
Lemari es dengan dispenser air memang bukan merupakan yang pertama kalinya ada di Indonesia. LG pun sebenarnya telah memiliki kelengkapan ini pada seri sebelumnya.
Seiring perkembangan minat konsumen, lemari es dengan kelengkapan dispenser air semakin diminati.
Baca Juga:
LG Boyong Masker Seharga Rp 2,5 Juta ke Indonesia
![Lemari es LG GC-L22FTQBL, dilengkapi dengan dispenser air dengan teknologi UV Nano. [LG Electronics Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/06/33064-lemari-es-lg-gc-l22ftqbl.jpg)
Beberapa alasan diantaranya karena kemudahan untuk mengambil air dingin tanpa harus menyediakan tempat penyimpanan khusus berupa deretan botol di dalam lemari es.
Menurut Rumbi Simanjuntak, pada penggunaannya, dispenser air ini sering luput dari perhatian dalam pembersihannya.
Ujung saluran keluarnya air yang terus terbuka, memungkinkan melekatnya berbagai partikel yang merugikan kesehatan.
“Akibatnya, kemungkinan berbagai partikel berbahaya ini terikut pada air yang kemudian dikonsumsi dan mempengaruhi kesehatan penggunanya,” ujar Rumbi Simanjuntak dalam keterangan resminya.
Hal inilah yang menurutnya menjadi titik tolak LG dalam mengembangkan inovasi penyinaran UV Nano pada lemari es dengan dispenser air terbarunya ini.
Terletak pada bagian dalam, fitur UV Nano akan melakukan pembersihan dengan penyinaran yang meliputi hingga ujung saluran keluarnya air pada dispenser.
Tanpa perlu pengaktifan khusus, penyinaran ini akan bekerja membersihkan bagian dalam saluran air secara otomatis sepanjang sepuluh menit pada setiap jamnya.
Baca Juga:
Baterai Tahan Lama, Air Purifier Wearable LG Resmi Dipasarkan
LG juga menyediakan opsi untuk pengguna mengaktifkannya secara manual sesuai kebutuhan. Dengan kerja demikian, dikatakannya, penyinaran UV Nano ini dapat menyingkirkan bakteri pada mulut dispenser dengan efektivitas hingga 99,99 persen.
Menggunakan metode non-plumbed, dispenser air pada lemari es terbaru LG ini bekerja tanpa memerlukan sambungan saluran khusus ke sumber air di luar lemari es.