Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro Dirilis di Indonesia, Harga Rp 14,7 Juta

Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro Dirilis di Indonesia, Harga Rp 14,7 Juta

Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro Dirilis di Indonesia, Harga Rp 14,7 Juta

Suara.com – Lenovo resmi merilis laptop baru yang diberi nama Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro di Indonesia. Laptop ini masuk dalam kategori premium dengan keunggulan ringan dan tipis.

“Laptop premium yang terjangkau ini memastikan pengguna mendapatkan semua kebutuhan yang diperlukan dalam sebuah laptop dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama,” kata Lenovo dalam rilis yang diterima, Kamis (16/9/2021).

Terkait spesifikasi, Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro berdimensi 312.2 x 221 x 15.99-17.99 mm dengan berat 1,41 kg. Layarnya berjenis IPS berukuran 14 inci, resolusi 2.2 K atau 2240 x 1400, kamera built-in infrared, dan kecerahan 300 nits.

Laptop ini membawa prosesor AMD Ryzen 5 5600U yang dipasangkan dengan grafis NVIDIA GeForce MX450. Untuk penyimpanan, laptop dibekali RAM 16 GB dan storage 512 GB.

Baca Juga:
Lenovo Yoga Slim 7i Pro Dirilis di Indonesia, Harga Rp 18 Juta

Lenovo tidak menjelaskan berapa kapasitas baterai di laptop, namun IdeaPad Slim 5 Pro diklaim mampu bertahan hingga 15 jam. Laptop ini juga sudah dibekali Microsoft Office Home & Student 2019.

Sementara fitur lain yang disematkan mulai dari Wifi 6, speaker Dolby Atmos, 1 port card reader, 2 USB-C, 2 port USB 3.2, 1 port HDMI, dan 1 port headphone jack.

Harga laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 Pro dijual Rp 14.699.000 dan tersedia di toko resmi online dan offline Lenovo. Perusahaan juga memberikan garansi hingga dua tahun.

Scroll to Top