Suara.com – Korea Indonesia Film Festival Hadir Lagi, Nonton Hostage: Missing Celebrity di CGV Hanya Rp15.000
Pengalaman menyaksikan film korea di bioskop dihadirkan lagi oleh CGV melalui Korea Indonesia Film Festival (KIFF) 2021. Pihak penyelenggara Korea Indonesia Film Festival 2021 memilih menggelar ajang tahunan ini secara offline dan online.
Untuk platform offline, penayangan akan dilakukan di Bioskop CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat dan CGV Paris Van Java, Bandung, Jawa Barat. Sedangkan untuk platform online akan digelar melalui layanan streaming Vidio.com.
Acara yang sudah rutin dilakukan sejak 2013 silam ini akan berlangsung mulai 27-31 Oktober 2021. Harga tiket yang dibanderol untuk menonton langsung di bioskop hanya Rp15.000 per orang. Sedangkan jika menonton di Vidio.com tidak akan dikenakan tarif alias gratis.
Baca Juga:
PPKM di Jogja Turun ke Level 2, Bioskop Boleh Terima Pelanggan Maksimal 70 Persen
Adapun sejumlah film yang akan diputarkan adalah Hostage: Missing Celebrity, Sinkhole, Pawn, Samjin Company English Class, An Old Lady, Recalled, The Box, Double Patty, Seobox, Veteran, The Wailing, Battle of Jangsari, Escape From Mogadishu, Salut D’Amour, Mekah I’m Coming, Asih 2, dan Masak Yuk.
Direktur Korean Cultural Center Indonesia (KCCI), Kim Yong Woon menjelaskan, tujuan utama dari acara ini adalah pertukaran budaya antara Korea dan Indonesia melalui perfilman. Baginya, tujuan itu masih bisa diwakili dengan menayangkan film-film kedua negara secara langsung di layar lebar atau di layar gawai.
Oleh karena itu, dia pun merasa bahagia karena Korea Indonesia Film Festival masih bisa digelar meski dalam kondisi Pandemi Covid-19. Apalagi setelah diterapkannya kebijakan bahwa bioskop di DKI Jakarta bisa menerima pengunjung 70% dan usia di bawah 12 tahun.
“Ini tentu berdampak baik untuk bioskop sekarang,” ucap Kim Yong Woon dalam Konferensi Pers di CGV Indonesia, Jakarta Pusat pada Kamis, (21/10/2021).
Hal senada disampaikan oleh Direktur Festival KIFF 2021, Rivki Morais Umagapi. Oleh karena itu, gelaran ini bukan semata hanya untuk menggaet jumlah penonton tapi lebih dari itu, yakni meyakinkan penonton untuk berani dan yakin ke bioskop lagi.
Baca Juga:
Ingat Warga Palembang! Anak di Bawah 12 Tahun Belum Boleh Masuk Bioskop
“Sama seperti tahun lalu, KIFF tahun ini masih dalam kondiri pandemi. Kami tidak muluk-muluk bicara soal jumlah penonton, di sini kami berharap bisa memberikan semangat baru, apalagi bioskop sudah 2 kali kena lockdown,” ucap Rivki.