Kapal Induk India Bikin Waswas China sampai Iran-Taliban Bentrok

Kapal Induk India Bikin Waswas China sampai Iran-Taliban Bentrok

Jakarta, CNN Indonesia

Kapal induk baru India bikin China ketar-ketir sampai bentrokan pasukan Taliban dan Iran di perbatasan meramaikan berita internasional pada Senin (1/8).

Berikut kilas berita internasional:

Brutal Video Polisi AS Keroyok Remaja Muslim Bikin Geger Publik

Sebuah video viral yang tersebar di media sosial memperlihatkan tiga petugas kepolisian Oak Lawn, Illinois, Amerika Serikat, memukuli remaja Muslim hingga babak belur dan terjatuh ke tanah.

Remaja itu diketahui bernama Hadi Abuatelah berusia 17 tahun. Saat ini, Abuatelah masih terbaring di rumah sakit menderita patah tulang belakang dan pendarahan internal yang parah.

Keluarga memaparkan Abuatelah tengah duduk di dalam mobil temannya saat penangkapan terjadi. Tiba-tiba, mobil polisi mendekati dan meminta mobil teman Abuatelah menepi.

[Gambas:Video CNN]

Kapal Induk India Bikin China Waswas: Tertunda 12 Tahun, Biaya Bengkak

Kapal induk terbaru India, INS Vikrant, disebut-sebut membuat China mulai ketar-ketir. Namun, sejumlah pengamat Negeri Tirai Bambu juga menyoroti kekurangan proyek ini karena tertunda 12 tahun.

Media India, Rediff, melaporkan bahwa proyek INS Vikrant memang tertunda 12 tahun sejak pertama kali dibangun pada 2008 silam.

Selama jeda waktu tersebut, biaya pembangunan kapal itu pun membengkak hingga 230 miliar rupee India atau sekitar Rp43 triliun, melonjak 13 kali lipat dari anggaran awal.

Warga Korut Berbondong Cerai Gegara Krisis, Rela Antre Bertahun-tahun

WargaKorea Utara berbondong mengajukan gugatan cerai, tak kuasa selalu cekcok di tengah krisis yang terus mencekik. Namun, mereka harus antre bertahun-tahun karena pemerintah menghambat prosesnya.

Seorang warga anonim di daerah Kyongsong, Korut, bercerita bahwa belakangan ini, semakin banyak warga yang mengantre di pengadilan untuk mengurus surat perceraian.

“Belakangan ini, cekcok keluarga makin parah karena alasan ekonomi dan jumlah keluarga yang mau cerai meningkat, tapi pihak berwenang memerintahkan pengadilan tak menerima perceraian itu dengan mudah,” katanya kepada Radio Free Asia.

Biang Kerok Pasukan Iran-Taliban Berantem di Perbatasan

Pasukan Iran dan Taliban terlibat bentrok di perbatasan Iran pada Minggu (31/7). Kerusuhan ini meletus usai Taliban mengibarkan bendera di wilayah yang bukan Afghanistan.

Taliban terlibat bentrok dengan pasukan penjaga perbatasan Iran. Kedua pasukan kemudian terlibat baku tembak.

(rds)

[Gambas:Video CNN]


Scroll to Top