Jesus Casas Seharusnya Bisa Bawa Timnas Irak Lolos Piala Dunia 2026

Jesus Casas Seharusnya Bisa Bawa Timnas Irak Lolos Piala Dunia 2026

loading…

Jesus Casas seharusnya bisa membawa Timnas Irak menembus Piala Dunia 2026. Hal itu diungkapkan mantan pelatih Singa Mesopotamia Bassem Qassem / Foto: – Pledge Times

Jesus Casas seharusnya bisa membawa Timnas Irak menembus Piala Dunia 2026 . Hal itu diungkapkan mantan pelatih Singa Mesopotamia Bassem Qassem.

Qassem mengatakan hal itu karena Casas saat ini telah mendapatkan skuad Timnas Irak yang ciamik. Pelatih asal Spanyol itu memiliki pemain yang bermain di kompetisi lokal maupun Eropa untuk berlaga di Piala Asia 2023.

Dengan kedalaman skuad seperti itu seharusnya Singa Mesopotamia bisa sukses di ajang tersebut. “Casas telah memiliki semua bahan untuk sukses, seperti dukungan pemerintah yang belum pernah terjadi sebelumnya dan tidak terbatas. Serta kehadiran sekelompok besar pemain luar dan lokal yang baik, jadi dia harus berhasil dalam misinya,” ucap Qassem dikutip dari Winwin.

Namun, Qassem menilai Timnas Irak bisa lebih dari menjuarai Piala Asia 2023. Menurutnya, Casas seharusnya bisa membawa skuadnya melaju ke Piala Dunia 2026 dengan kedalaman skuad yang dimiliki saat ini. Terlebih, ada slot tambahan untuk negara Asia.

“Keberhasilan Irak seharusnya tidak terbatas pada Piala Asia, melainkan untuk lolos ke Piala Dunia. Mengingat kualifikasi termudah dalam sejarah Piala Dunia, di mana 8 tim dari Asia akan lolos untuk pertama kalinya dalam sejarah kualifikasi Piala Dunia,” ujar Qassem.

Kendati begitu, Qassem mendukung penuh Casas yang akan berjuang bersama Timnas Irak di Piala Asia 2023. Dia harap, Casas benar-benar bisa membawa skuad Singa Mesopotamia merengkuh mahkota juara pada ajang tersebut.

“Kami menghormati dan mendukung semua opsi yang dibuat oleh pelatih Casas, yang merupakan pejabat pertama dan terakhir dan pembuat keputusan pertama dalam hal itu,” tuturnya.

“Kami semua mendukungnya dalam kesempatan bersejarah yang belum pernah terjadi sebelumnya dan mungkin tidak akan diulang nanti, dan kami berharap Cassas akan berhasil dalam hal itu,” tambah Qassem.

Sekadar informasi, Timnas Irak tergabung dalam grup D bersama Indonesia, Vietnam, dan Jepang di Piala Asia 2023. Adapun ajang tersebut akan berlangsung di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.

Singa Mesopotamia akan memulai perjuangannya di fase grup dengan menghadapi Timnas Indonesia. Laga tersebut dijadwalkan berlangsung di Ahmad Bin Ali Stadium, Ar Rayyan, Senin (15/1/2024) mendatang.

(yov)

Scroll to Top