loading…
Fuji semakin kebanjiran job hingga disinyalir tak lagi memiliki waktu untuk mengurus Gala Sky. Foto/Instagram Fuji
Mengenai anggapan itu, Fuji menampik tak lagi memiliki waktu untuk mengurus dan merawat Gala. Menurut gadis 19 tahun ini, sesibuk apa pun, ia masih punya waktu untuk mengurus Gala, meski diakuinya sudah jarang alias tak bisa lagi seperti dulu.
Baca Juga: Fuji Senang Bisa Bantu Faisal Rp100 Juta untuk Renovasi Rumah Gala Sky: Merasa Dibutuhin Orangtua
“Hampir tiap hari aku masih ketemu Gala, tapi nggak 24 jam kayak dulu,” kata Fuji kepada awak media di kawasan Jakarta Barat, belum lama ini.
Fuji berdalih, saat ini tengah sibuk mengejar cita-citanya. Kesempatan berkarier di dunia hiburan yang sekarang ada di depan mata ingin ia manfaatkan semaksimal mungkin. Apalagi dirinya masih muda.
Baca Juga: Fashion Fuji dan Harganya, Menawan dengan Tas Gucci Rp 14 Juta
“Aku mesti kejar cita-citaku, aku punya kehidupan. Aku masih muda,” katanya.
Menurut Fuji, meski ia tak selalu di rumah untuk mengurus Gala, namun ada sang ibu yang siap membantunya. Kebetulan bocah 1,5 tahun itu juga dekat dengan neneknya.
“Nempel banget sama Oma. Tiap hari benar-benar nggak mau ditinggal sama Omanya,” ujar Fuji.
(tsa)