Jakarta, CNN Indonesia —
Pemerintah New Delhi, India, melarang mobil tua yang berusia di atas 15 tahun untuk isi bahan bakar lagi demi menekan tingkat polusi.
Dilansir AFP, Sabtu (1/3), New Delhi merupakan kota di dunia yang menduduki peringkat 1 dengan tingkat polusi terburuk.
Polusi tersebut terutama disebabkan pembakaran lahan pertanian, pabrik, dan asap kendaraan di jalan. Situasi pun kian memburuk ketika memasuki musim dingin.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ini, mobil diesel dan bensin yang berusia lebih dari 10 dan 15 tahun sudah tidak diizinkan untuk beroperasi, tapi masih banyak yang melanggar peraturan. Maka, kini mobil yang masuk kategori itu tidak boleh lagi isi bahan bakar.
Menteri Lingkungan Hidup New Delhi Manjinder Singh Sirsa mengatakan kebijakan ini diputuskan melalui rapat maraton dengan berbagai pihak terkait.
“Kami memutuskan berhenti memberikan bahan bakar untuk kendaraan yang berusia lebih dari 15 tahun setelah 31 Maret 2025,” ucap Sirsa kepada wartawan.
Ia menjelaskan tiap pom bensin nantinya memiliki semacam alat yang bisa mendeteksi usia kendaraan.
Sirsa mengatakan kebijakan lainnya untuk mengatasi polusi yaitu mengubah lahan tandus menjadi “hutan baru” dengan melibatkan para mahasiswa.
Ia juga mengatakan pemerintah akan mewajibkan gedung-gedung tinggi, hotel, dan bandara di New Delhi untuk memasang senjata anti-kabut asap dan alat untuk mengendalikan polusi.
(tsa/afp)