Daftar Juara Piala EAFF Wanita Sepanjang Sejarah

Daftar Juara Piala EAFF Wanita Sepanjang Sejarah

loading…

EAFF memiliki turnamen EAFF E-1 Football Championship untuk pria maupun wanita. Kali ini akan dibahas Timnas Wanita yang pernah jadi juara. Foto: japan-forward.com

TOKYO – Federasi Sepak Bola Asia Timur (EAFF) masih menjadi perbincangan. Di sini ada turnamen berkualitas baik untuk pria maupun wanita. Ini bisa menjadi bahan perbandingan federasi lain.

Baca Juga: Kekesalan Lionel Messi Ditekel Sergio Ramos saat Sesi Latihan di Jepang

EAFF jadi sorotan lantaran Timnas Indonesia punya wacana ikut bergabung. Di federasi ini ada kompetisi utama, yakni EAFF E-1 Football Championship atau Kejuaraan Sepak Bola EAFF E-1 bagi pria dan wanita.

Kali ini akan dibahas EAFF E-1 Football Championship untuk wanita. Turnamen ini diperuntukan bagi Timnas wanita yang tergabung di EAFF.

Ajang ini pernah diikuti sejumlah peserta seperti Korea Selatan, Jepang, China, Korea Utara, Hong Kong, Mongolia, Macau, Guam Kepulauan Mariana Utara dan Austalia.

EAFF E-1 Football Championship Wanita mulai digelar mulai 2005 atau setelah inagurasi EAFF E-1 Football Championship Pria pada 2003.

Sejak pertama digelar, EAFF E-1 Football Championship Wanita memakai sistem kualifikasi 1 dan 2 hingga edisi 2019. Namun, untuk perhelatan 2022, sistem itu tidak digunakan karena alasan tertentu.

Sejauh ini, event yang biasanya bergulir setiap dua tahun itu sudah tujuh kali di gelar. Sedangkan untuk edisi 2022 masih berlangsung.

Selama 7 edisi itu, Jepang dan Korea Utara menjadi negara tersukses. Mereka sama-sama tiga kali menjuarai EAFF E-1 Football Championship Wanita. Kemudian Korea Selatan dengan satu gelar.

Sementara China, Taiwan dan Australia yang kini bergabung dengan Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) belum pernah juara.

Baca Juga: Manchester United Bidik Benjamin Sesko, Penyerang Belia The Next Erling Haaland

Daftar juara EAFF E-1 Football Championship Wanita

2005 Korea Selatan
2008 Jepang
2010 Jepang
2013 Korea Utara
2015 Korea Utara
2017 Korea Utara
2019 Jepang

(mirz)

Scroll to Top