Apa Itu Cloudflare? Sempat Bikin Layanan Internet Tak Bisa Diakses saat Down

Apa Itu Cloudflare? Sempat Bikin Layanan Internet Tak Bisa Diakses saat Down

Apa Itu Cloudflare? Sempat Bikin Layanan Internet Tak Bisa Diakses saat Down

Suara.com – Beberapa layanan berbasis internet di dunia yang menggunakan Cloudflare seperti Discord, Valorant, dan beberapa situs global mengalami gangguan dan tidak bisa diakses (down) pada Selasa (21/6/2022) siang kemarin. Usut punya usut hal tersebut karena tumbangnya layanan Cloudflare. Apa itu Cloudflare?

Berdasarkan laporan dari situs web pemantau gangguan layanan internet, Downdetector, sebagian besar penyebab layanan internet down karena gangguan yang terjadi pada server internal Cloudflare. Lalu apa itu Cloudflare sebenarnya? Yuk simak penjelasannya berikut ini. 

Apa Itu Cloudflare?

Cloudflare adalah perusahaan teknologi asal Amerika Serikat yang menyediakan layanan pembuatan infrastruktur internet berupa server yang berfungsi untuk mengirimkan konten internet ke layar pengguna atau biasa dikenal CDNs (Content Delivery Networks). Selain itu Cloudflare juga menyediakan layanan sistem keamanan untuk situs web agar tidak kena serangan Distributed Denial-of-Service (DDoS) yang bisa mengakibatkan situs web tidak bisa diakses oleh pengguna.

Baca Juga:
Apa Itu Virtual? Kebiasaan Baru Seiring Pesatnya Perkembangan Teknologi

Sebagai gambaran sederhana, Cloudflare bertindak sebagai penghubung antara pengunjung dan server website. Tujuannya supaya website terhindar dari serangan berbahaya yang dilakukan oleh pengunjung website.

Pada umumnya, pengunjung website dibagi menjadi 3 jenis yang di antaranya:

1. Visitor, yang diartikan sebagai pengunjung (dalam arti umum).

2. Robot, yaitu program yang mengunjungi wesbite untuk memindai setiap halaman website sehingga dapat menghabiskan bandwith server.

3. Attackers, adalah pihak yang ingin melakukan serangan pada website. 

Baca Juga:
PPDB di Gunungkidul Terkendala Jaringan Internet

Dengan menggunakan layanan Cloudflare, website dijamin aman dari berbagai serangan maupun aktivitas yang dapat merusak performa website. Selain itu, Cloudflare juga melayani semua request ke website dan dapat menawarkan layanan yang lebih berguna bila dibandingkan dengan CDN lain.

Scroll to Top