Suara.com – Makan buah adalah kebiasaan yang sehat, tetapi masih banyak orang mengkonsumsi dengan cara yang salah. Ini dapat mencegah kamu mendapatkan hasil maksimal dari vitamin dan mineral yang ada dalam buah-buahan.
Itulah mengapa pentingnya makan buah dengan cara yang benar agar mendapatkan manfaat penuh kandungannya. Berikut ada cara yang patut diikuti dalam mengkonsumsi buah-buahan:
1. Kombinasikan buah
Menambahkan dua hingga tiga buahan yang berbeda dalam diet harian diperlukan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi. Ini untuk mengurangi risiko beberapa penyakit. Buah yang berbeda memiliki jenis nutrisi yang berbeda dan dibutuhkan oleh tubuh. Setidaknya ada dua atau tiga buah yang dikonsumsi dalam sehari untuk menikmati dorongan sehat dan sistem kekebalan tubuh.
Baca Juga:
7 Manfaat Buah Apel untuk Kesehatan Tubuh, Diklaim Bantu Cegah Alzheimer
2. Jangan buang kulitnya
Sebagian orang pasti memiliki kebiasaan membuang kulit buah sebelum makan, tetapi kulitnya sering kali merupakan bagian terbaik dari vitamin dan antioksidan. Misalnya kulit apel, memiliki antioksidan lebih banyak daripada bagian lainnya. Jadi, disarankan untuk memakan buah dengan tidak mengupas kulitnya apabila bisa dikonsumsi karena kaya serat dan fitokimia.
3. Lebih baik dikunyah daripada dijus
Jus buah memang enak dan menyegarkan, tetapi tidak sesehat yang langsung dikunyah. Kelemahan dalam membuat jus buah adalah kehilangan kandungan seratnya dan tidak meninggalkan apa pun selain gula yang dapat meningkatkan kadar gula darah. Itulah sebabnya disarankan untuk menghindari dijus dan lebih baik jika dimakan langsung. Memakan buah secara langsung, cara terbaik untuk dikonsumsi karena kulit dan daging buahnya mengandung vitamin dan serat yang dapat membantu tubuh untuk menyerap gula secara perlahan.
4. Tambahkan sumber protein dalam buah-buahan
Baca Juga:
6 Manfaat Daun Sirsak untuk Kesehatan, Termasuk Menghambat Pertumbuhan Sel Kanker
Beberapa buah mengandung gula yang dapat membuat glukosa darah naik. Tapi tak perlu khawatir tentang kandungan gula dalam buah-buahan. Kamu dapat memakan buah dengan beberapa protein untuk menurunkan kadar gula. Misalnya, makan segenggam kacang dengan apel atau taburkan biji chia pada buahan dan menariknya lagi bisa tambahkan yoghurt agar ada sensasi segarnya.