Sambut HUT Indonesia, Garena Sajikan Event Baru di AoV, CODM, dan Fairy Tail

Sambut HUT Indonesia, Garena Sajikan Event Baru di AoV, CODM, dan Fairy Tail

Sambut HUT Indonesia, Garena Sajikan Event Baru di AoV, CODM, dan Fairy Tail

Suara.com – Dalam menyambut peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia ke-76, Garena menghadirkan serangkaian kegiatan Merdeka Day ke beberapa game populer seperti Arena of Valor (AoV), Call of Duty: Mobile (CODM), dan Fairy Tail: Forces Unite!

Direktur Garena Indonesia, Hans Saleh mengatakan, sejalan dengan tema HUT RI “Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh”, seluruh masyarakat Indonesia diajak untuk terus semangat dan pantang menyerah khususnya di situasi pandemi Covid-19.

“Kami telah mempersiapkan berbagai event dalam game bertemakan Merdeka untuk seluruh pemain se-nusantara agar dapat berkumpul secara virtual bersama teman dan sahabat di rumah masing-masing,” kata Hans dalam keterangannya, Rabu (4/8/2021).

Rangkaian Merdeka Day diselenggarakan selama Agustus 2021, di mana gamers disuguhkan dengan berbagai event menarik seperti misi berhadiah Macbook Air, Handphone, hingga Nintendo Switch Lite.

Baca Juga:
Karakter Indonesia Jota Baru Ramaikan Kemerdekaan RI ke-76

Berikut rincian event Merdeka Day Garena di Arena of Valor (AoV), Call of Duty Mobile (CODM), dan Fairy Tail.

1. Arena of Valor (AoV)
AOV akan mengadakan event Karnaval Merdeka dari tanggal 10-17 Agustus 2021 yang membuka kesempatan bagi gamers untuk memiliki berbagai hadiah menarik seperti Macbook Air, Headphone Sony WH1000XM4, OPPO Reno 5 5G, serta skin terbaru Violet Sprinter.

Kemudian, kumpulkan Token Decoration dengan menyelesaikan misi di event Warrior’s Trial setiap hari. Lalu masuk ke tab Event Panjat Pinang untuk mendekorasi tiang tersebut dengan berbagai hadiah.

Pada 17 Agustus pukul 11:00 WIB, gamers bisa menekan tombol Panjat Pinang untuk memenangkan hadiah yang disebutkan di atas. Mulai dari tanggal 10-17 Agustus 2021, terdapat juga skin baru yaitu Violet Sprinter, Yena Gymnast, Richter Susano’o, Natalya Apocalypse, dan Springtime Breeze Keera.

2. Call of Duty Mobile (CODM)
Call of Duty®: Mobile akan menggelar event bertajuk CODM Merdeka Bareng Axis yang dimulai pada tanggal 12-21 Agustus 2021 dan event spesial mode zombie terbaru ‘undead siege’.

Baca Juga:
Tencent Batasi Jam Bermain Setelah Game Andalannya Dicap Jadi Candu Spritual

Event ini akan menyediakan berbagai hadiah spesial seperti tiga konsol Nintendo Switch Lite, berbagai item terbaru seperti senjata epic ‘Arctic .50 – Sakura Storm’, merchandise eksklusif CODM, hingga COD Point bernilai jutaan rupiah.

Scroll to Top