Rabu, 14 Juni 2023 – 12:00 WIB
Sambutan Presiden Jokowi pada Pembukaan Rakornas Pengawasan Intern Pemerintah, Rabu (14/6). Foto: tangkapan layar YouTube BPKP
jpnn.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bakal segera mengumumkan secara resmi status pandemi Covid-19 di Indonesia, menjadi endemi pada bulan ini.
Hal ini diputuskan seusai melakukan rapat mengenai proses transisi pandemi di Istana Kepresidenan, Selasa (13/6).
“Ya dimatangkan dalam seminggu atau dua minggu ini. Segera diumumkan kalau memang sudah matang,” kata Presiden Jokowi di Kantor BPKP, Jakarta Timur, Rabu (14/6)
Menurut Jokowi, saat ini sedang dibahas secara detail dan mematangkan rencana pengumuman status wabah Covid-19 ini menjadi endemi.
Dia menyebutkan pertimbangannya mengumumkan Indonesia keluar dari pandemi Covid-19 berdasarkan dari jumlah kasus melandai dan vaksinasi.
“Ini nanti yang akan didetailkan jumlah kasus, misalnya kayak dua hari yang lalu hanya 217 kemudian kasus aktif 10.200-an. Vaksinasi kita juga sudah di atas 452 juta dosis dan lain-lainnya,” lanjutnya.
Rencananya, Jokowi akan mengumumkan hal itu dalam bulan Juni.
“Insyaallah bulan ini,” tegas Jokowi.
Presiden Jokowi menyatakan bakal segera mengumumkan secara resmi status pandemi Covid-19 di Indonesia menjadi endemi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News