Persiapan Morph GGG Wakili Indonesia di Turnamen 2022 PMWI PUBG Mobile

Persiapan Morph GGG Wakili Indonesia di Turnamen 2022 PMWI PUBG Mobile

Suara.com – Di Main Tournament 2022 PUBG Mobile World Invitational (PMWI), Indonesia akan diwakilkan oleh tim Morph GGG setelah mengakuisisi slot juara 2022 PMPL ID Spring, ION Esports.

Dianggotai oleh TakaNome, Fajar, Rocky, Frenzzy, dan Zaay, skuad Morph GGG mengaku sedang mempersiapkan debut mereka di panggung PMWI semaksimal mungkin.

“Kami pastinya mempersiapkan lebih matang dengan melakukan review dan evaluasi pasca-PMPL SEA lalu, mengikuti turnamen-turnamen lokal, serta scrim siang malam untuk memperkuat mental dan memperbanyak jam terbang kami,” kata Excel “Frenzzy” Tio Ananta dari Morph GG, dikutip dari keterangan resmi, Jumat (15/7/2022).

Dia menambahkan, pihaknya turut mencari informasi lebih tentang tim-tim yang akan mengikuti PMWI agar hasil lebih maksimal.

Baca Juga:
PUBG Mobile Ajak Pemain Voting Tim Indonesia ke Turnamen PMWI 2022

“Kami juga memperbanyak main bersama di luar game dan bertukar pikiran untuk memperkuat chemistry,” lanjutnya.

Morph GGG juga didukung oleh Ranandy “Nandy” Tri Putra sebagai pelatih.

PUBG MOBILE World Invitational (PMWI) 2022. [PUBG Mobile Indonesia]
PUBG MOBILE World Invitational (PMWI) 2022. [PUBG Mobile Indonesia]

Ada pula Isfan “Isfantasea” Satria Wijaya selaku Head of Esports Morph GGG, yang juga berulang kali berjasa membawa tim Bigetron Red Aliens (BTR RA) ke panggung internasional.

Walaupun membawa tim baru di musim ini, Isfan optimis Morph GGG dapat memberikan hasil yang baik di 2022 PMWI mendatang.

Ia akan mempersiapkan rutinitas latihan terbaik untuk Morph GGG.

Baca Juga:
Gandeng Blackpink, PUBG Mobile Gelar Konser Virtual Pertama

“Saya optimis dengan performa mereka, karena setelah beberapa kali latihan proses mereka baik dan juga mindset mereka. Semoga dari kami bisa mempertahankan konsistensi agar bisa terus menjadi lebih baik,” ucap Isfan.

Scroll to Top