loading…
Lautaro Martinez Sebut Inter Milan Sudah Tobat usai Dikalahkan Bologna. Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini
Inter Milan menang 2-1 atas Udinese di Friulli Stadium, Minggu (1/5/2022) malam. Dua gol Inter Milan dicetak Ivan Perisic (12’) dan Lautaro Martinez (39’) sementara Udinese menipiskan ketertinggalan melalui gol Pussetto (72’).
Baca Juga: Udinese vs Inter Milan: Menang 2-1, Nerazzurri Hantui Rossoneri
Laga ini kembali menambah kepercayaan Nerazzurri untuk meraih scudetto Serie A 2021/2022. Sebab, pada pertandingan pekan lalu mereka dikejutkan karena kalah 1-2 dari Bologna.
Ternyata kekalahan itu cukup menampar skuad asuhan Simone Inzaghi itu. Martinez pun berkata kemenangan melawan Udinese merupakan evaluasi dari laga tersebut.
“Setelah kekalahan di Bologna, kami berkata kepada diri kami sendiri bahwa kami harus menjadi lebih dari satu tim. Kami semua adalah bagian dari kolektif dan bertujuan untuk tujuan yang sama,” ucap Martinez dikutip laman Sempreinter, Senin (2/5/2022).
Martinez pun mengaku laga tadi menguras tenaga dan penuh pengorbanan. Terlepas dari itu para pemain tetap konsisten menjaga tempo permainan.
“Tiga poin yang oenuh penderitaan, ketabahan. Kami memainkan pertandingan yang kami inginkan melawan tim yang tangguh dan agresif. Kami senang karena kami masih menjaga kecepatan,” ucapnya.
Kemenangan ini pun membuat mereka percaya diri bisa terus bersaing untuk scudetto. Martinez mengaku tidak terlalu tertekan dengan kondisi klasemen saat.
“Tidak, kami hanya harus memikirkan pertandingan berikutnya dan menang. Itulah yang harus kami lakukan,” terangnya.
Di papan klasemen, Inter Milan menempati peringkat kedua dengan 75 poin. Mereka masih terpaut dua poin dari pemuncak klasemen yang diduduki AC Milan.
(sto)