loading…
Seorang wanita bernama Yeni Rosita (37), ditemukan meninggal dunia usai terjatuh dari kamar mandi rumahnya dan tenggelam di Kali Ciliwung, Jaktim. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
Sempat dilakukan pencarian, akhirnya tim SAR gabungan berhasil menemukan korban pada radius kurang lebih 13 KM dari lokasi kejadian. Baca juga: Hilang 24 Jam, Ilham Ditemukan Tewas di Kali Ciliwung
“Jenazah korban kita temukan siang ini dan langsung dievakuasi menuju RSCM untuk selanjutnya menunggu kedatangan dari pihak keluarga,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR, Hendra Sudirman kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (5/2/2022).
Pada proses pencarian, kata dia, tim SAR gabungan melakukan upaya dengan membagi area menjadi dua.Pertama melakukan pencarian dengan penyisiran di sepanjang aliran Kali Ciliwung menggunakan rubber boat hingga radius 3 KM dari lokasi kejadian.
“Dan kedua melakukan pencarian dengan pengamatan secara visual di jalur darat dengan radius 1 KM dari lokasi kejadian,” ujarnya.
Diketahui, korban terjatuh dari toilet di rumahnya karena terbuat dari bambu serta kayu yang sudah mulai usang dan keropos. Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (5/2/2022) dini hari tadi sekitar pukul 02.30 WIB. Baca juga: Damkar Perluas Area Pencarian Bocah Hanyut di Kali Ciliwung
Pada saat itu korban ingin buang air di toilet rumahnya yang kebetulan berada di atas aliran Kali Ciliwung, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur.
(mhd)