loading…
“Masih one way (arah Jakarta)” kata Kanit Turjawali Satlantas Polres Bogor Ipda Ardian Novianto kepada wartawan, Minggu (3/10/2021). (Baca juga; BMW Tabrak 4 Motor di Jalur Puncak, Kondisinya Cukup Mengerikan )
Ardian menambahkan, kondisi saat ini arus kendaraan dari arah Puncak yang menuju Jakarta masih terjadi antrean hingga perbatasan Cianjur. “Mengingat antrean (kendaraan) ke arah Jakarta sudah sampai Cipanas,” ungkapnya.
Kepadatan yang terjadi dimungkinkan karena hasil akumulasi wisatawan yang menginap di Puncak dan sekitarnya. Kemudian, mereka secara bersamaan turun atau mengarah ke Jakarta pada hari ini.
“Ini akumulasi di arus yang menginap sekitar Puncak dan Cianjur masih banyak. Jadi semua terakumulasi turun pada hari Minggu,” jelas Ardian. (Baca juga; Jalur Puncak One Way, Ganjil Genap Ditiadakan )
Sehingga, belum diketahui pasti sampai kapan sistem one way diberlakukan karena masih situasional. Tetapi, melihat dari arus kendaraan diprediksi one way bisa berlangsung sampai malam nanti. “Prediksi (one way arah Jakarta) bisa sampai jam 9 malam,” pungkasnya.
(wib)