Jakarta, CNN Indonesia —
Bukan hanya Indonesia yang memiliki banyak cerita rakyat alias folklor yang menakutkan. Sejumlah negara memiliki cerita rakyat horor yang ikonis.
Misalnya kisah Kuchisake-Onna atau Si Wanita Bermulut Sobek. Ceritanya begitu terkenal di kalangan masyarakat Jepang higga kerap masuk dalam cerita budaya pop seperti manga atau anime.
Atau ada pula kereta setan di Stockholm, Swedia, yang mirip dengan folklor di Jakarta soal kereta hantu atau bus hantu yang dikenal seliweran dari satu kota besar ke kota besar lainnya di Indonesia.
Berikut 5 folklor horor mancanegara:
1. La Llorona
La Llorona Si Perempuan Menangis merupakan cerita rakyat Meksiko. La Llorona awalnya merupakan wanita cantik bernama Maria yang menenggelamkan anak-anaknya di sungai. Hal itu dilakukan karena suaminya yang meninggalkannya karena berbagai alasan.
Maria yang menyesal kemudian menenggelamkan dirinya sendiri ke sungai. Ia kemudian dikutuk menjadi La Llrona yang berjaga di tepi sungai selamanya.
La Llrona kerap menangis dan menculik anak-anak yang kemudian ditenggelamkan ke sungai. Ia melakukannya dengan harapan anak-anaknya bisa memaafkannya.
Cerita ini kerap digunakan untuk menakuti anak-anak dengan mengatakan mereka yang mendengar tangisan La Llorona akan segera meninggal.
Kisah ini pernah diangkat menjadi sebuah film bertajuk The Curse of La Llorona.
2. Silverpilen
Silverpilen bukan cerita khusus, melainkan karakter yang kerap muncul dalam urban legend Swedia. Silverpilen merupakan kereta yang aneh karena memiliki warna yang berbeda dengan kereta lainnya di Swedia.
Jika kereta lain berwarna hijau, maka Silverpilen berwarna perak. Kereta ini juga jarang dilihat oleh penduduk Stockholm.
Sejak 1980-an, beredar rumor bahwa Silverpilan merupakan kereta setan. Legenda mengatakan bahwa jika penumpang dijemput Siverpilen, mereka akan menghilang selamanya atau muncul kembali berminggu-minggu bahkan bertahun-tahun tanpa mengingat keberadaan mereka.
Lorong kereta ini disebut kosong dan dihuni hantu. Tujuan kereta ini adalah stasiun menyeramkan bernama Kymlinge. Di penduduk Stockholm terdapat ungkapan yang berbunyi “Hanya orang mati yang turun di Kymlinge”.