4 Cara Mengatasi Kartu ATM Bank BCA Hilang, Tidak Perlu Panik!

4 Cara Mengatasi Kartu ATM Bank BCA Hilang, Tidak Perlu Panik!

4 Cara Mengatasi Kartu ATM Bank BCA Hilang, Tidak Perlu Panik!

Suara.com – Kartu ATM hilang memang cukup menyebalkan, namun anda tidak perlu bingung apalagi marah-marah. Untuk anda nasabah BCA, segera hubungi nomor call center BCA di Halo BCA supaya kartu diblokir.

Selain mudah, dengan bantuan call center BCA, anda juga bisa meminta saran terbaik untuk langkah-langkah yang selanjutnya anda ambil. Berikut 5 cara mudah mengatasi kartu ATM hilang dikutip dari Lifepal

1. Layanan gratis WhatsApp Halo BCA

Hubungi call center Bank Central Asia di WhatsApp Halo BCA pada nomor 0811-1500-998. Anda cukup modal internet saja.

Baca Juga:
Cara Mencairkan BSU Tahap 3 ke Rekening BCA

Nomor WhatsApp Halo BCA yaitu 0811-1500-998. Namun, pastikan pastikan adanya logo verified (centang warna hijau) saat kamu hendak berkomunikasi dengan akun WhatsApp.

Kemudian, anda bisa memulai percakapan dengan mengirim pesan #HaloBCA agar nantinya dijawab customer service Halo BCA.

2. Halo BCA di Twitter

Cara lainnya yakni anda bisa menyampaikan keluhan anda melalui Twitter @haloBCA atau melalui direct message (DM) dan nasabah tidak dikenakan biaya pulsa sama sekali sebab hanya bermodalkan koneksi internet.

Sebelum mengirimkan cuitan, pastikan dulu kalau akun tersebut akun resmi Bank Central Asia dan telah terverifikasi dengan tanda centang biru.

Baca Juga:
Tempat Makan Outdoor di Jakarta, dari Pencakar Langit Hingga di Tepi Pantai

Pastikan juga akun anda tidak private atau digembok guna memudahkan pengiriman pesan dari BCA.

Scroll to Top